8 Mar 2017

PENUTUP

BILAAD (Tarbiyatul Aulaad):
——————————————————————
○○○●TERJEMAHAN KITAB ●○○○
——————————————————————
 *MUHADHARATU FILDZATUL AKBAD KHUQUQUL AULAD*
《Pertemuan ke-17 (terakhir )》
بسم الله الرحمن الرحمن
الحمدلله رب العالمين،  والصلاة والسلام على رسول الله وعلى اله وصحبه ومن والاه،  أما بعد :
Akhawati fillah,  semoga Rahmat Allah ta'ala dicurahkan kepada kita semua, Amin.
PENUTUP
◼Seorang Muslim harus mengamalkan dan menta'ati segala perkara yang berhubungan dengan Tarbiyah dan memberikan hak-hak anak.
◼ Dan hendaklah meminta taufik dan pertolongan kepada Allah dalam melaksanakannya
◼Maka sungguh takdir telah tertulis,  Kadang-kadang telah ditakdirkan sesuatu yang tidak kamu kehendaki

☝Maka ketahuilah bahwa ini adalah takdir Allah yang akan terjadi,  Inilah contohnya :
 Anak dari salah seorang Nabi utusan Allah, putra Nabi Nuh عليه السلام bukan anak yang shalih.
 Dan istri Nabi Luth عليه السلام bukan wanita shalihah.
 Begitu pula istri Nabi Nuh عليه السلام juga bukan wanita shalihah
 Padahal mereka adalah Nabi-Nabi Allah ta'ala.
Allah ta'ala berfirman :
ونادى نوح ربه فقال رب إن ابني من أهلي وإن وعدك الحق وأنت أحكم الحكمين.   قال ينوح إنه ليس من أهلك، إنه عمل عير صلح، فلا تسئلن ما ليس لك به علم، إني أعظك أن تكون من الجهلين.   قال رب إني أعوذ بك أن أسئلك ما ليس لي به علم، وإلا تغفر لي وترحمني أكن من الخسرين.
"Dan Nuh memohon kepada Rabbnya sambil berkata," Rabbi, sesungguhnya anakku adalah termasuk keluargaku, dan janji-Mu itu pasti benar, Engkau adalah hakim yang paling adil."
Dan Allah berfirman, "Wahai Nuh! Sesungguhnya dia bukan termasuk dari keluargamu, karena perbuatannya tidak baik, sebab itu jangan engkau memohon kepada-Ku sesuatu yang tidak engkau ketahui (hakikatnya), Aku menasihatimu agar engkau tidak termasuk orang-orang yang bodoh,"
Dia (Nuh) berkata, "Rabbi, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu untuk memohon kepada-Mu sesuatu yang aku tidak mengetahui (hakikatnya), kalau Engkau tidak mengampuniku dan tidak menaruh bekas kasihan kepadaku, niscaya aku termasuk orang-orang yang rugi." QS.Hud: 45-47.
◼Maka seorang Mukmin wajib beramal dan menjalani sebab-sebab syar'i, dan masing-masing orang akan diberi kemudahan dan tergiring pada apa yang telah diciptakan dan ditakdirlkan untuknya.
Ya Allah, Jadikanlah kami orang-orang yang mampu membimbing dan orang-orang yang mendapat hidayah, dan jangan jadikan kami orang-orang sesat dan menyesatkan orang lain.
Shalawat dan salam semoga tercurahkan kepada Nabi Muhammad, keluarga, dan Para shabatnya. Amin
Alhamdulillah, akhawati fillah dengan ini SELESAI kajian kita dari kitab Fildzatul Akbad KHUQUQUL AULAD,  semoga menjadi ilmu yang bermanfaat.
Semoga dimudahkan oleh Allah ta'ala untuk kita mengkaji kitab berikutnya, Amin,

----------------------------------------
✍Diterjemahkan Oleh :
Al-Ustadzah Ummu Abdillah Zainab Bintu Ali Bahmid حفظها الله تعالى ,Pada hari Senin,30 Jumadil Awwal 1438 H/ 27 Februari 2017 M.
∴جزاها الله خيرا ......
➖➖➖
Join Channel Telegram :
 http://bit.ly/groupBILAAD
 http://tarbiyah-aulad.blogspot.com
✒Wa.BILAAD ✒
➰➰➰➰➰

Tidak ada komentar:

Posting Komentar